Love in Perth: Ketika Cinta Bersemi di Negeri Kangguru


Kalau dilihat dari judulnya, tentu jalan cerita film ini bisa ditebak. Love in Perth, cinta di Perth. Cinta bersemi di Perth. Yap, film garapan Findo Purnomo HW yang bergenre roman remaja ini menceritakan tentang cinta segitiga antara Lola (Gita Gutawa), Dhani (Derby Romero), dan Ari (Petra Sihombing).
Lola adalah seorang gadis dari Jakarta yang mendapatkan beasiswa kuliah di Perth. Disana, ia berkenalan dengan Dhani, yang merupakan teman satu sekolahnya disana. Dhani yang berwatak Bengal mampu membuat Lola jatuh hati, walaupun pada awalnya mereka sempat bermusuhan. Tetapi, disaat keduanya sedang dekat satu sama lain, Dhani malah mengecewakan Lola dengan sikapnya yang seenaknya. Dhani terlalu sibuk mengurus dirinya sendiri, bahkan ia membuat Lola juga ikut-ikutan mengurus Dhani seorang. Imbasnya, Lola gagal dalam sekolahnya.
Lolapun memutuskan untuk menjauhi Dhani. Seiring dengan itu, muncullah Ari yang dari hari ke hari hubungannya dengan Lola semakin dekat. Kisah cinta tiga orang inilah yang akhirnya mewarnai jalan cerita film Love in Perth.
Uniknya, ketiga tokoh utama dalam film ini mempunyai profesi yang sama, yaitu penyanyi. Jalan cerita Love in Perth tidak jauh beda dengan jalan cerita kebanyakan sinetron dan film di Indonesia. Love in Perth tidak menawarkan sesuatu yang baru dan berbeda, sehingga film yang berdurasi 90 menit ini terkesan membosankan dan biasa saja.

Kalian bisa lihat cuplikan dari Love in Perth di sini